Denpoo DEO 18T merupakan salah satu produk hasil keluaran brand kepercayaan oleh masyarakat lokal dalam hal pemenuhan keperluan rumah tangga. Menghadirkan berbagai produk oven yang memiliki harga terjangkau dan berkualitas, tidak heran Denpoo tetap menjadi andalan.

Sama halnya dengan produk oven listrik lainnya, DEO 18T ini yang mengusung berbagai fitur unggulan untuk menghasilkan kematangan masakan yang merata pada setiap sisinya. Bahkan berkat penggunaan berbagai fitur unggulan tersebut, DEO 18T menjadi primadona di kelasnya.

Denpoo DEO 18T
carousell.com

Spesifikasi Denpoo DEO 18T

Produk oven ini terkenal multifungsi yang memudahkan pengguna untuk memasak bukan hanya satu jenis, melainkan berbagai variasi makanan berat hingga penutup. Mulai dari olahan ayam panggang, roti, pizza dan menu hidangan lain.

Hal tersebut berkat adanya dukungan dari kapasitas yang mumpuni sebesar 20 liter. Dengan begitu, kegiatan memasak Anda akan jauh lebih efektif dan efisien.

Bahkan Anda dapat memasak 1 ekor ayam utuh dengan ukuran yang besar karena adanya dukungan fitur rottiseries. Fitur tersebut memungkinkan mesin dalam oven untuk melakukan perputaran untuk menghasilkan kematangan yang merata.

Terdapat pula elemen pemanasan sebanyak 4 buah yang berasal dari bahan material stainless steel. Penggunaan bahan ini tentu akan mempercepat durasi pemasakan meski dalam jumlah besar sekalipun.

Keunggulan Oven Denpoo DEO 18T

Produk pemanggang ini memiliki berbagai penawaran kelebihan yang menunjang kinerjanya. Jika menggunakan produk ini kegiatan memasak Anda akan terasa lebih mudah dan menyenangkan.

Material bodi baja anti karat yang melengkapi, membuat produk ini lebih aman untuk digunakan dan awet untuk pemakaian jangka panjang.

Selain itu, DEO 18T juga memiliki kelengkapan thermostat dan timer. Kehadiran keduanya bukan hanya sekedar berbunyi jika oven sudah habis waktu, melainkan fitur ini juga dapat mematikan oven secara otomatis.

Dengan begitu sistem keamanannya lebih tinggi untuk menjaga makanan yang didalamnya tetap matang dengan baik dan sempurna.

Produk pemanggang ini bahkan memiliki dual heater yang berguna untuk memastikan makanan dapat matang secara merata tanpa mengubah cita rasanya.

Konsumsi Daya dan Desain Denpoo DEO 18T

Daya yang digunakan oven listrik ini tergolong tidak terlalu besar untuk konsumsi daya sebuah oven. Penggunaan dayanya hanya sekitar 950 watt saja pada setiap kali pemakaian.

Desainnya terlihat simple dan elegan sehingga memungkinkannya untuk dapat menambah nilai estetika pada ruangan dapur Anda. Tampilan desain ini juga terbilang cukup berkelas untuk sebuah produk pemanggang.

Bagian luar produk, menggunakan lapisan warna silver dan warna hitam untuk bagian dalam. Sebagian pintu dominan menggunakan variasi kaca transparan yang memudahkan Anda untuk mengontrol proses pemanggangan dengan mudah.

Oven Denpoo DEO 18T hadir dengan harga pemasaran berkisar kurang lebih Rp 539 ribu rupiah. Cukup terjangkau dan seimbang dengan berbagai keunggulan yang membersamai kehadirannya.